Seperti yang sudah diketahui pada post sebelumnya, semua perkembangan teknologi yang sudah ada sekarang ini tidak dapat lepas dari sebuah teknologi yang menghubungkan kita semua menjadi sebuah jaringan yang sangat besar. Dan teknologi tersebut tidak lain adalah internet.

Kita semua tidak bisa lepas dari yang namanya internet. Semua kegiatan kita sehari-harinya seperti mengakses social media, berkomunikasi dengan teman, sahabat dan keluarga kita melalui aplikasi instant messaging, berkomunikasi dengan E-mail, atau bahkan hanya sekedar mencari artikel atau berita untuk dibaca. Semuanya itu membutuhkan yang namanya internet.

Tapi apa kalian sudah benar-benar tau apa itu internet? Bagaimana sih cara kerja internet? Bagaimana sih sejarah bisa terciptanya internet?
Internet sendiri merupakan gabungan 2 buah kata, yaitu interconnection dan networking. Internet secara umum dapat dijelaskan menjadi seluruh jaringan komunikasi yang menggunakan media elektronik, yang saling terhubung menggunakan standar sistem global Transmission Control Protocol/Internet Protocol Suite (TCP/IP) sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia.
TCP atau Transmission Control Protocol mempunyai tugas untuk memastikan bahwa semua hubungan bekerja dengan benar, sedangkan IP atau Internet Protocol yang bertugas untuk mentransmisikan data dari satu komputer ke komputer lain. TPC/IP secara umum memiliki fungsi untuk memilih rute terbaik pada saat melakukan transmisi data, memilih rute alternatif jika suatu rute tidak dapat di gunakan, mengatur dan mengirimkan paket-paket pengiriman data.
Well, wait for our next Post, let’s get connected and let’s be smart together!#TechEducation #TechForNewbie

2 thoughts on “Definisi dari Internet”