Resolusi 2019!

Hi teman-teman, Tech For Newbie ingin mengucapkan Selamat Tahun Baru 2019 kepada teman-teman semuanya!

Jika bicara tentang awal tahun pasti tidak jauh dari yang namanya resolusi bukan?

Apa sih Resolusi itu? Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), resolusi memiliki arti sebagai berikut :

resolusi/re·so·lu·si/ /résolusi/ n putusan atau kebulatan pendapat berupa permintaan atau tuntutan yang ditetapkan oleh rapat (musyawarah, sidang); pernyataan tertulis, biasanya berisi tuntutan tentang suatu hal . (Dikutip dari web KBBI)

Singkatnya resolusi adalah sebuah daftar yang dapat dijadikan target untuk menjalankan tahun 2019 ini. Dan pastinya resolusi yang teman-teman buat harus specific (spesifik/rinci), measurable (terukur/dapat dievaluasi), attainable (dapat dicapai), realistic (realistis), dan time-bound (dibatasi oleh waktu). Dengan demikian resolusi teman-teman baru dapat dinilai pada akhir tahun atau awal tahun depan.

Contoh dari S.M.A.R.T :

1. Specific (spesifik/rinci)

Yang dimaksud dengan spesifik adalah resolusi teman-teman harus benar-benar terperinci sampai ke hal kecil. Contoh :

Salah : Saya ingin naik kelas dengan nilai yang bagus.

Benar : Saya ingin naik kelas dengan nilai matematika 8, Bahasa Indonesia 9, Bahasa Inggris 8, dan seterusnya.

2. Measurable (terukur/dapat dievaluasi)

Untuk Measureable dapat digunakan contoh seperti Spesific. Karena sebagai contoh, nilai itu tidak dapat hanya dinilai dengan bagus atau jelek, tapi dapat dinilai dengan angka.

3. Attainable (dapat dicapai)

Attainable menjadi salah satu yang paling penting dari ke lima elemen dari SMART. Dan Attainable dapat dipermudah dengan memecah-mecah target resolusi yang ingin di capai.

Contoh : Saya ingin menurunkan berat badan saya dari 100 Kilogram menjadi 76 Kilogram diakhir tahun 2019. Kemudian dapat di pecah menjadi : Saya harus berhasil turun 2 Kilogram perbulan supaya dapat mencapat 76 Kilogram di akhir tahun 2019.

4. Realistic (realistis)

Semua target di dalam resolusi tahunan teman-teman harus realistis karena jika tidak yang terjadi pada akhirnya adalah teman-teman merasa kecewa dengan apa yang teman-teman capai.

Contoh :

Salah : Saya ingin mempunya berat tubuh ideal, yaitu 76 Kilogram. Dan saya akan selesaikan target tersebut dalam waktu 2 bulan saja.

Benar : Saya ingin mempunya berat tubuh ideal, yaitu 76 Kilogram. Saya harus berhasil turun 2 Kilogram perbulan supaya dapat mencapat 76 Kilogram di akhir tahun 2019.

Memang realistic dan attainable saling berkaitan satu sama lain dan tidak dapat dipisahkan. Teman-teman jangan sampai membuat resolusi yang tidak dapat dicapai dan tidak realistis yah.

5. Time-bound (dibatasi oleh waktu)

Time-bound adalah salah satu parameter pengukur tingkat keberhasilan teman-teman dalam memenuhi resolusi yang teman-teman rancang untuk sepanjang tahun. Contoh time-bound dapat dilihat di contoh pada point nomor 3. Dimana contoh time-bound yang diberikan adalah 1 bulan atau setiap bulan.

Jadi bagaimana resolusi teman-teman di tahun 2019 ini? Bisa di share di kolom komentar dibawah yah.

Well, wait for our next Post, let’s get connected and let’s be smart together!
#TechEducation #TechForNewbie

Leave a comment